Anggota kodim 0722/Kudus Laksanakan Pemeliharaan Pangkalan

    Anggota kodim 0722/Kudus Laksanakan Pemeliharaan Pangkalan

    KUDUS – Pemeliharaan pangkalan merupakan salah satu program kegiatan Rutinitas, yang harus terus dilakukan anggota TNI, guna meningkatkan kesiapan satuan dalam pelaksanaan tugas, Kamis (30/05/2024).

     

    Pemeliharaan pangkalan dilakukan anggota Kodim 0722/Kudus, sebagai wujud tanggung jawab kita semua, dalam merawat bangunan serta sarana prasarana kelengkapan satuan.

     

    Pasiops kodim 0722/Kudus Kapten Arm Muslikhan, mengungkapkan, pemeliharaan pangkalan merupakan wujud cinta dan perhatian serta rasa memiliki terhadap tempat di mana kita tinggal maupun bertugas.

     

    "Melaksanakan pemeliharaan pangkalan untuk mewujudkan lingkungan yang bersih, indah, dan rapi, " ungkap Kapten Arh Muslikhan, saat ditemui di Markas Kodim 0722/Kudus Jl. Jend. Sudirman No.39, Barongan, Kec. Kota Kudus,

    Sementara dalam keterangannya, Dandim 0722/Kudus Letkol Inf Andreas Yudhi Wibowo S.I.P., menyampaikan, bahwa pemeliharaan  pangkalan sudah menjadi tugas dan tanggung jawab seluruh anggota, yaitu untuk menumbuhkan rasa memiliki sehingga punya kesadaran dalam merawat pangkalan.

     

    “Menjaga kebersihan pangkalan merupakan sebagian dari iman, maka dengan adanya lingkungan bersih, akan membawa suasana kerja yang nyaman. Kegiatan ini sekaligus menciptakan lingkungan bersih juga dapat menimbulkan dampak positif yaitu membangun interaksi sosial yang baik dengan masyarakat, ” tandasnya (kodim 0722/Kudus).

    kudus jawa tengah kodim 0722/kudus
    Agung widodo

    Agung widodo

    Artikel Sebelumnya

    Kemenkumham Jateng Gelar Sosialisasi Layanan...

    Artikel Berikutnya

    Komandan Kodim 0722/ Kudus Hadir Dan Memberikan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Yakinkan Dapat Berjalan Dengan Lancar Dan Aman, Dandim 1710/Mimika Dampingi Wakapolda Papua  Pantau Langsung Pemungutan Suara Di TPS
    Dandim 0722/Kudus Monitoring Pelaksanaan Pilkada Bersama Forkopimda
    Hidayat Kampai: Nepo Baby, Privilege yang Jadi Tumpuan Kebijakan Publik?
    Satgas Kizi TNI Konga XXXVII-J MINUSCA CAR Terima Penghargaan Environmental Penghargaan Penjagaan Lingkungan Terbaik
    Jelang Nataru Pusziad Gelar Latihan Terpadu Bahaya Bahan Peledak & Nuklir Biologi Kimia Bersama Bandara Internasional Soekarno-Hatta

    Ikuti Kami